Alliance: Heroes of the Spire adalah RPG dengan sistem pertarungan berbasis giliran. Anda ditugaskan membentuk sekelompok pahlawan untuk melawan kekuatan jahat. Secara keseluruhan, ada lebih dari 100 karakter yang dapat direkrut, yang masing-masing memiliki kemampuan khusus.
Aspek gim dalam Alliance: Heroes of the Spire tipikal untuk gim berbasis giliran. Anda hanya perlu memilih kemampuan yang ingin digunakan dan musuh mana yang ingin diserang. Jika mau, Anda juga dapat mengaktifkan modus otomatis agar AI yang bertarung untuk Anda. Anda juga dapat memilih kecepatan pertarungan.
Dalam Alliance: Heroes of the Spire, Anda tidak hanya dapat merekrut 100 karakter lebih, tetapi juga menaikkan level mereka agar lebih kuat dan melengkapi mereka dengan banyak senjata, zirah, dan objek lain yang dapat digunakan untuk menambah karakteristik.
Alliance: Heroes of the Spire adalah RPG dengan sistem pertarungan yang sangat menghibur. Gim ini menyediakan banyak karakter dan grafis luar biasa. Selain bermain dalam modus cerita, Anda juga dapat bertarung melawan pemain manusia dalam pertempuran PvP yang seru.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 4.4 ke atas
Komentar
Belum ada opini mengenai Alliance: Heroes of the Spire. Jadilah yang pertama! Komentar